Minggu, 10 Desember 2023

KPU Kab, Sukabumi Targetkan 40 Ribu Perakitan Kotak Suara Dalam 4 Hari Beres.

KPU Kab, Sukabumi Targetkan 40 Ribu Perakitan Kotak Suara Dalam 4 Hari Beres.



Sukabumi
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukabumi melakukan monitoring Perakitan Kotak Suara di Gudang KPU Jalan Sukaraja Kampung Cimahpar Desa Pasir Halang Kecamatan Sukaraja, Minggu (10/12/2023). 

Pelaksana Sekretariat  KPU Kabupaten Sukabumi, Eri  Sopyan Saat dikonfirmasi awak media mengatakan Kunjungan ini dalam rangka meninjau langsung tempat Perakitan kotak suara yang menargetkan dalam  empat hari pekerjaan Perakitan Kotak tersebut beres.

" Kita memperkerjakan 50 pekerja warga sekitar gudang ,target mereka satu hari harus dapat  210 kotak jadi kalau misalkan di kali 50 orang berarti 10 ribu lebih, kalau dikali 4 hari berarti jadi 40 ribu kotak. 

Mudah-mudahan target itu bisa tercapai sampai hari rabu ,Kalau target tidak tercapai kita akan tambah waktu pekerjaannya, "terangnya 


Berbicara kualitas kotak suara ,kata Eri sama seperti tahun 2019 kemarin, seperti tata cara pelipatannya dipasang semua, sudah itu akan dipasang segel pengaman ada logo KPU. 

" Dalam hal mengantisipasi pengamanan kita disini ada polsek, Kodim terus Bawaslu Lalu pengamanan kotak suara nanti akan di segel plastik, Bagian bawah kotak ada label KPU, terus untuk segel atas belum kita pasang sekarang , nanti setelah masuk logistik lainnya seperti formulir, kertas suara dan lainnya baru kita segel, " Pungkasnya  

Terhadap antisipasi faktor cuaca kotak ini setelah dipasang segel semua,nanti akan dibungkus plastik satu lalu stok satu lagi bila nanti telah selesai akan dikirim kembali ke KPU, jadi double plastik. 


Dari jumlah TPS sekabupaten Sukabumi sebanyak 8 ribu , Kebutuhan satu TPS itu lima kotak jadi total seluruhnya adalah 40 ribu kotak suara. 

,"Kotak suara akan disalurkan setelah penyortiran surat suara di agendakan akhir januari , soalnya informasi dari pabrik kita akan menerima surat suara sekitar tanggal 2 Januari 2024,Jadi pemilu sekarang teknis pengiriman logistik akan diantar ke kecamatan, jadi PPK tidak harus ke KPU, " Tambah Eri. 

Berkenaan jumlah kertas suara dengan lima jenis surat suara itu, Berdasarkan daftar pemilih tetap (DPT) 1,9 Juta jadi 5 kertas suara berjumlah sekitar 10 juta lembar . Lalu untuk proses penyortiran kertas suara nanti sama akan memberdayakan warga sekitar , " Tutupnya.

Prima

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2023 INFONEWS WEB | Amanah Aspirasi Rakyat | All Right Reserved