Infonews.web.id

Wakil Ketua DPRD Kab, Sukabumi Yudha Sukmagara Dalam Resesnya Tampung Aspirasi Masyarakat Selawangi




Sukabumi
Desa Selawangi Kecamatan Sukaraja adalah satu desa yang stuntingnya cukup tinggi, penyebab tingginya  stunting tersebut salahsatunya kurang tingginya tingkat pedulian dan  kesadaran masyarakat kepada kebersihan dilingkungannya.

" Jadi memang yang menjadi permasalahannya adalah disampah yang kurang tertanggulangi oleh Pemerintah. tidak adanya bak bak sampah dan tidak adanya pengangkutan sampah oleh dinas kebersihan dan menyebabkan banyaknya sarang penyakit. Hal tersebut diungkapkan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Sekaligus Ketua DPC Gerindra Kabupaten Sukabumi Yudha Sukmagara kepada Sukabuminews usai kegiatan reses kesatu tahun sidang 2025.Di desa Selawangi. Senin (10/02/25).

Yudha Sukmagara mengatakan bahwa masyarakat Selawangi membutuhkan kendaraan pengangkutan sampah .

" Jadi mereka ingin ada kendaraan pengangkutan sampah yang dilakukan oleh dinas Kebersihan." Kata Yudha.

Menurut, Yudha menyebut Permasalah sampah ini bukan hanya di wilayah Selawangi saja, tapi sudah menjadi  permasalahan ditingkat kabupaten Sukabumi. 



" Insyaallah Kita akan mencarikan jalan keluarnya. Agar sampah sampah tersebut tertanggulangi. Jadi menjadi permasalahannya sekarang ini bahwa kabupaten Sukabumi belum memiliki
Tempat Pembuangan Sampah ( TPS)  yang besarnya." Bebernya.

Yudha berharap kedepannya Pemkab Sukabumi ada program untuk pengolahan sampah.

" Mudah mudahan bapak Dedi Mulyadi setelah menjadi Gubernur Jabar bisa mendengarkan aspirasi masyarakat terkait penanggulangan sampah di Sukabumi." Harap Yudha.

Selain meminta adanya tambahan armada pengangkutan sampah kata Yudha masyarakat Selawangi pun menyampaikan aspirasi terkait pembangunan sarana prasarana infrastruktur.

" Mereka minta adanya pembangunan jalan lingkungan, drainase yang tidak tercaper oleh anggaran desa akibat adanya pengalihan anggaran terhadap ketahanan pangan." Ujarnya

Yudha menambahkan  bahwa pemdes Selawangi meminta didorong anggaran terkait pembangunan fisik terutama untuk pembangunan drainase  yang baik dalam penanggulangan bencana banjir di desa Selawangi

' Insyaallah dalam kegiatan reses ini,  saya udah catat dan mrminta proposal pengajuannya dari desa. " Saya mohon doanya kepada masyarakat. " Mudah mudahan aspirasi yang disampaikan masyarakat dapat diperjuangkan dan bisa direalisasikan pada tahun 2026 nanti." Tuturnya.

Ditempat yang sama Kades Selawangi H. Asikin mengucapkan terimakasih atas kunjungan Wakilketua DPRD Kabupaten Sukabumi Yudha Sukmagara dalam kegiatan reses di desanya.

" Alhamdulillah dengan kedatangan beliu di desa Selawangi ini masyarakat dapat menyampaikan keresahan dan aspirasinya terkait pembangunan sarana prasarana infrastruktur yang sangat dibutuhkan masyarakat." Kata Kades.

Lebihlanjut H. Asikin mengatakan  Ada 5 titik aspirasi yang disampaikan kepada wakil ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Yudha Sukmagara.

" Lima titik yang kita sampaikan yaitu terkait pembangunan sarana prasarana infrastruktur yang tidak terkaper dana desa." Tuturnya

Mudah mudahan aspirasi yang disampaikan oleh masyarakat Selawangi tersebut dapat direalisasikannya." Harapnya

Prima RK


Iklan Disini

Type and hit Enter to search

Close